infosepakbola168 - Kapten Fiorentina, Davide Astori, meninggal dunia di Udine dalam usia 31 tahun, pada Minggu (4/3/2018) waktu setempat.
Belum diketahui penyebab utama Davide Astori meninggal. Menurut The Guardian, Astori menghembuskan napas terakhir saat menginap di hotel bersama rekan-rekannya menjelang pertandingan lanjutan Serie A melawan Udinese, Minggu.
"Fiorentina sangat terguncang dan terpaksa mengumumkan kabar buruk, kapten kami, Davide Astori, meninggal dunia," demikian pernyataan resmi Fiorentina.
"Untuk situasi yang menyedihkan ini, terutama untuk menghormati keluarga dari sang pemain, kami mengharapkan kepekaan media," lanjut pernyataan tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar